Peningkatan Ekonomi Keluarga Melalui Pemanfatan Limbah Rumah Tangga Menjadi Minuman dengan Nilai Ekonomis (Studi kerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup Pemerintah Kota Tangerang)

Authors

    Baghas Budi Wicaksono( 1 ) Heri Satrianto( 2 ) Agus Kusnawan( 3 ) Andy Andy( 4 )

    (1) Universitas Buddhi Dharma
    (2) Universitas Buddhi Dharma
    (3) Universitas Buddhi Dharma
    (4) Universitas Buddhi Dharma

DOI:


https://doi.org/10.32877/nr.v2i1.554

Keywords:


Ekonomi, Limbah Rumah Tangga, Nilai Ekonomis

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengilustrasikan pengabdian kepada masyarakat yang telah diimplementasikan oleh Tim Dosen Fakultas Bisnis Universitas Buddhi Dharma yang mengambil topik ekonomi lingkungan. Dalam rangka menjalankan salah satu fungsi tridharma tersebut, Tim Dosen Universitas Buddhi Dharma didukung oleh Dinas Lingkungan Hidup Pemerintah Kota Tangerang dalam implementasi program pemberdayaan masyarakat di Kelurahan Periuk RW 09. Adapun tema pada pengabdian masyarakat, yakni pengelolaan limbah rumah tangga berupa limbah makanan menjadi minuman yang sehat dan memiliki nilai Ekonomi. Berdasarkan program pengabdian pada masyarakat, terdapat beberapa identifikasi masalah, yakni sebagai berikut : (1) Warga RW 09 Kelurahan Periuk belum memiliki pengetahuan mengenai ekonomi sirkular dan pengolahan limbah rumah tangga, (2) Warga RW 09 belum memiliki mitra yang mumpuni dalam melakukan pengolahan limbah rumah tangga secara berkelanjutan, (3) Warga RW 09 Kelurahan periuk belum memiliki infrastruktur ataupun peralatan dalam praktik pengolahan limbah rumah tangga. Adapun ditinjau dari program pengabdian kepada masyarakat yang telah dilaksanakan, yakni memiliki hasil sebagai berikut : (1) Warga RW 09 merasakan manfaat yang signifikan dari adanya program pengolahan limbah rumah tangga, (2) Warga RW 09 memiliki mitra dalam program ekonomi sirkular dan pengolahan limbah rumah tangga serta hilirisasi produk, (3) Warga RW 09 dibekali dengan peralatan untuk membuat pupuk kompos, akses terhadap pengelolaan bank sampah, serta komunitas dengan RW di kelurahan lain dalam hal kerjasama ekonomi sirkular.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2022-11-08

How to Cite

Wicaksono, B. B., Satrianto, H., Kusnawan, A., & Andy, A. (2022). Peningkatan Ekonomi Keluarga Melalui Pemanfatan Limbah Rumah Tangga Menjadi Minuman dengan Nilai Ekonomis (Studi kerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup Pemerintah Kota Tangerang). NEAR: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(1), 1–4. https://doi.org/10.32877/nr.v2i1.554

Issue

Section

Articles
DOI : https://doi.org/10.32877/nr.v2i1.554
Abstract views: 370 / PDF downloads: 289