Program Bantuan Instalasi Air Bersih di Wilayah Rawan Krisis Air Bersih Daerah Binaan Yayasan SHAF Indonesia
DOI:
https://doi.org/10.32877/nr.v3i2.1334
Keywords:
Instalasi Air Bersih, Kampung Aspak, SHAF
Abstract
Ketersediaan air bersih di bumi sangat terbatas. Namun di sisi lain, pertumbuhan populasi secara global memberikan tekanan akan kebutuhan sumber daya air bersih yang semakin banyak di dunia. Hal ini mengakibatkan kebutuhan akan air bersih terus meningkat. Sarana prasarana menjadi salah satu sumber permasalahan yang menyebabkan masyarakat sulit memperoleh air bersih. Hal ini dialami oleh masyarakat Kampung Aspak, Desa Cibanteng, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor. Untuk mengatasi kesulitan yang dialami oleh warga, Yayasan SHAF dan Yayasan Perintis Pendidik Nusa menginisiasi program bantuan pembangunan instalasi air bersih yang memanfaatkan sumber air sungai Cihideung dan sebuah mata air. Tujuan dari program tersebuat adalah untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat Kampung Aspak mendapatkan akses air bersih yang layak, mengurangi dampak tidak langsung yang diakibatkan oleh ketidaktersediaan cadangan air bersih, mengurangi waktu yang dibutuhkan masyarakat Kampung Aspak dalam memenuhi kebutuhan air bersih dan meningkatkan tingkat kehadiran murid di PKB Yayasan Perintis Pendidik Nusa sebagai dampak tidak langsung kurangnya ketersediaan sumber air bersih di rumah. Bantuan yang diberikan mencakup bantuan pembangunan bak penampungan air, bak penjernihan air, tandon air bersih dan pipanisasi. Pembangunan bantuan instalasi air bersih ini berlangsung dari tanggal 4 Juli hingga 24 Oktober 2020Downloads
Download data is not yet available.
Downloads
Published
2024-05-10
How to Cite
Ridha, M. A., Febriansyah, F., Wahid, N., Arintawati, M., & Jati, S. (2024). Program Bantuan Instalasi Air Bersih di Wilayah Rawan Krisis Air Bersih Daerah Binaan Yayasan SHAF Indonesia. NEAR: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(2), 165–173. https://doi.org/10.32877/nr.v3i2.1334
Issue
Section
Articles
License
Copyright (c) 2024 Muhammad Abdi Ridha, Febriansyah Febriansyah, Nur Wahid, Muti Arintawati, Muti Arintawati, Sumunar Jati
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.