Pengaruh Independensi, Akuntabilitas, Due Professional Care, dan Time Budget Pressure Terhadap Kualitas Audit
DOI:
https://doi.org/10.32877/ef.v3i1.401
Keywords:
Independensi, Profesional Care, Akuntabilitas, Time Budget Pressure, Kualitas Audit
Abstract
Kepercayaan masyarakat terhadap auditor independen sangat diperlukan karena auditor independen tidak hanya bekerja untuk kepentingan kliennya, tetapi juga untuk pihak-pihak yang membutuhkan data laporan keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk pengaruh independensi, akuntabilitas, des professional care dan time budget pressure terhadap kualitas audit. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis data primer, yaitu kuesioner pada KAP Pada KAP yang terdapat di Jakarta Barat. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis linear berganda. Dari hasil uji diperoleh hasil antara lain variabel independensi berpengaruh secara parsial dan signifikan terhadap kualitas audit dengan nilai signifikan sebesar 0,011 dan t tabel sebesar 1,984. Variabel akuntabilitas berpengaruh secara parsial dan signifikan terhadap kualitas audit, dengan nilai t hitung 5,184 > 1,984. Variabel Due professional care tidak berpengaruh secara parsial dan signifikan terhadap kualitas audit dengan nilai t hitung 0.439 < 1,984. Variabel Time budget pressure tidak berpengaruh secara parsial dan signifikan terhadap kualitas audit dengan t hitung sebesar 0,868 dan t tabel sebesar 1,984.