Pengaruh Harga, Kelengkapan Produk, dan Kualitas Pelayanan Pada Keputusan Pembelian di Toko Mutiara Kosmetik
DOI:
https://doi.org/10.32877/ef.v7i2.2209Keywords:
Harga, Kelengkapan Produk, Kualitas Pelayanan, Keputusan Pembeli, Kosmetik
Abstract
Kajian ini ditujukan untuk menilai pengaruh Harga, Kelengkapan Produk, dan Kualitas pelayanan pada Keputusan Pembelian di Toko Mutiara Kosmetik. Jenis penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Responden adalah konsumen yang pernah berkunjung di Toko Mutiara Kosmetik yang berjumlah 102 responden. Uji analisis data dengan uji instrumen penelitian, uji asumsi klasik, uji analisis regresi linier berganda, uji hipotesis t dan F, uji koefisien korelasi R dan uji koefisien determinasi. Hasil analisis medapatkan bahwa Harga berdampak signifikan pada Keputusan Pembelian dengan nilai signifikansi t 0,001 < 0,05. Kelengkapan Produk berdampak signifikan pada Keputusan Pembelian dengan nilai signifikansi 0,001 < 0,05. Kualitas Pelayanan berdampak signifikan pada Keputusan Pembelian dengan nilai 0,001 < 0,05. Harga, Kelengkapan Produk, dan Kualitas Pelayanan secara simultan berepngaruh signikan pada Keputusan Pembelian dengan nilai signifikansi F 0,001 < 0,05. Koefisien korelasi R Harga 0,626 yang artinya tingkat hubungan Harga pada Keputusan Pembelian (kelengkapan) menunjukkan tingkat hubungan kuat. Koefisien korelasi R Kelengkapan Produk 0,678 yang artinya tingkat hubungan Kelengkapan Produk pada Keputusan Pembelian menunjukkan hubungan kuat. Koefisien korelasi R Kualitas Pelayanan sebesar0,688 yang artinya hubungan Kualitas Pelayanan pada Keputusan Pembelian menunjukkan hubungan kuat. Koefisien determinasi (Adjusted R2) diperoleh nilai 0,543 atau 54,3% yang artinya variable Harga, Kelengkapan Produk, dan Kualitas Pelayanan mempengaruhi Keputusan Pembelian, sedangkan 45,7% dipengaruhi oleh variable lain.
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Annisa Johan Puspita, Dila Damayanti

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.